Menu

Mode Gelap
Redenominasi Rupiah Harus Dirancang Tepat dan Menyeluruh Pemkab Banggai Laut Bakal Dapat Dukungan Anggaran BNPB RI, Infrastruktur Terdampak Bencana Alam Direhabilitasi 2026 Rudakpaksa Anak Gadis 12 Tahun, Pria di Bangkurung Dicokok Polisi Perputaran Uang Tembus Rp50 juta, Jambore Cabang Pramuka Banggai Laut Turut Dongkrak Ekonomi Lokal Buka Semarak Jambore Cabang Pramuka Banggai Laut 2025, Sofyan Kaepa : Jambore Ini Sudah Skala Provinsi Delegasi 4 Negara Ramaikan Festival International Lipu Celebes

Banggai Laut

Pemkab Banggai Laut Resmi Lepas Kafilah Banggai Laut ke STQH XXVII Tingkat Provinsi di Kabupaten Poso

badge-check


					Wakil Bupati Banggai Laut Ablit H.Ilyas saat melepas kafilah Banggai Laut ke STQH XXVII tingkat Provinsi di Kabupaten Poso (Foto:Nomo/BanggaiTerkini) Perbesar

Wakil Bupati Banggai Laut Ablit H.Ilyas saat melepas kafilah Banggai Laut ke STQH XXVII tingkat Provinsi di Kabupaten Poso (Foto:Nomo/BanggaiTerkini)

BANGGAI TERKINI, Banggai – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai Laut resmi melepas Kafilah STQH ke-XXVII tingkat Provinsi Sulawesi Tengah di Kabupaten Poso.

Pelepasan Kafilah itu dilepas secara resmi oleh Wakil Bupati Ablit H.Ilyas, Jumat 20 Juni 2025.

Kepala Bagian Kesra, Mohtar saat sambutan di pelepasan Kafilah STQH ke-XXVII tingkat provinsi (Foto:Nomo/BanggaiTerkini)

Kepala Bagian Kesejahteraan Masyarakat (Kesra) Mohtar menyampaikan bahwa kafilah Kabupaten Banggai Laut terdiri dari tilawah 6 orang, hafidz 8 orang, hafalan 100 hadist dengan sanad 2 orang, terakhir hafalan 500 hadist tanpa sanad 2 orang. “Total 55 orang keseluruhan kontingan Banggai Laut, termasuk official dan pelatih,” ujarnya.

Pada kesempatan yang sama Bupati Banggai Laut Sofyan Kaepa dalam sambutannya yang dibacakan Wakil Bupati Ablit menyampaikan atas nama Pemerintah Daerah dan masyarakat Kabupaten Banggai Laut, Ia menyampaikan doa, semoga kafilah STQH senantiasa dalam lindungan Allah SWT selama mengikuti ajang STQH dan dapat meraih prestasi yang gemilang.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pelatih dan official yang sungguh-sungguh telah mempersiapkan para peserta untuk mengikuti STQH,” jelas Wabup Ablit.

“Ucapan yang sama juga kepada pengurus LPTQ, dengan bantuan dan dorongan yang telah mempersiapkan peserta melalui pemusatan latihan bagi peserta,” tambahnya.

Wakil Bupati Ablit H.Ilyas sambutan di pelapasan kafilah STQH tingkat Provinsi (Foto:Nomo/BanggaiTerkini)

Sebelum melepas kafilah, Wabup Ablit berpesan agar para peserta menjaga tata krama yang baik sesama peserta, pelatih dan official maupun kafilah dari kabupaten lainnya.

“Selalu menjaga kondisi kesehatan, istirahat yang cukup agar kondisi tetap terjaga, selalu melapor ke pimpinan kafilah apabila ada sesuatu yang ingin di selesaikan di luar,” ucap dia.

Terakhir, Ia berharap peserta lomba dapat menjadi yang terbaik dalam ajang STQH tingkat Provinsi Sulawesi Tengah. “Saya berharap syiar islam ini terus digalakan di Banggai Laut,” tandasnya.

Penulis : Nomo
Editor : –

Facebook Comments Box

Dilarang keras mengambil atau menayangkan ulang foto dan artikel di atas untuk kepentingan komersial tanpa izin tertulis redaksi BanggaiTerkini.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bacaan Lainnya

Redenominasi Rupiah Harus Dirancang Tepat dan Menyeluruh

14 November 2025 - 07:24 WITA

Pemkab Banggai Laut Bakal Dapat Dukungan Anggaran BNPB RI, Infrastruktur Terdampak Bencana Alam Direhabilitasi 2026

13 November 2025 - 20:51 WITA

Rudakpaksa Anak Gadis 12 Tahun, Pria di Bangkurung Dicokok Polisi

13 November 2025 - 20:20 WITA

Perputaran Uang Tembus Rp50 juta, Jambore Cabang Pramuka Banggai Laut Turut Dongkrak Ekonomi Lokal

13 November 2025 - 13:34 WITA

Buka Semarak Jambore Cabang Pramuka Banggai Laut 2025, Sofyan Kaepa : Jambore Ini Sudah Skala Provinsi

13 November 2025 - 12:33 WITA

Delegasi 4 Negara Ramaikan Festival International Lipu Celebes

12 November 2025 - 22:21 WITA

Rekomendasi Artikel di Luwuk