Menu

Mode Gelap
Kepala BPTD Sulteng Tantang Pemkab Banggai Laut Rintis Jalur “Segitiga Emas” Feri Rute Banggai Laut — Baturube — Kolonadale DPRD Apresiasi Langkah Pemda Hadirkan Rute Feri KMP Teluk Tolo Banggai–Paisu Lamo–Dungkean (PP) Jemput Bola ke Pusat, Bupati Sofyan Audiensi bersama Pimpinan MPR RI dan Menteri PKP, Dorong Percepatan Pembangunan Mantap! Akses Antarwilayah Banggai Laut Makin Terkoneksi, Fery KMP Teluk Tolo Kini Layani Rute Labobo-Bangkurung Motif Utang Piutang, Berujung Penikaman Program Berani Cerdas Diperluas ke Jenjang S2 dan S3

Banggai Laut

Lobi ke Kemdikdasmen RI, Bupati Sofyan Kaepa Berhasil Bawa Pulang Rp7,1 Miliar DAK untuk Sejumlah Sekolah di Banggai Laut

badge-check


					Sofyan Kaepa, Bupati Kabupaten Banggai Laut, Provinsi Sulawesi Tengah (Ist) Perbesar

Sofyan Kaepa, Bupati Kabupaten Banggai Laut, Provinsi Sulawesi Tengah (Ist)

BANGGAI TERKINI, Banggai – Di tengah perjuangan membenahi layanan pendidikan di ujung timur Provinsi Sulawesi Tengah. Angin segar kembali berembus dari Jakarta ke Banggai Laut.

Melalui lobi-lobi tenang namun efektif, Bupati Sofyan Kaepa berhasil mengamankan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah RI (Kemendikdasmen) kurang lebih sebesar Rp7,1 miliar untuk pembangunan dan rehabilitasi sejumlah sekolah dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Banggai Laut.

Kepiawaian Bupati Sofyan dalam membangun komunikasi ke Kementerian kembali membuahkan hasil yang nyata. Dana tersebut akan dialokasikan untuk peningkatan fasilitas delapan sekolah dengan masing-masing enam SD dan dua SMP yang tersebar di berbagai kecamatan, rinciannya adalah:

1. SMP Al-khairaat – Rp 1,7 Miliar
2. SMP Negeri 2 Bangkurung – Rp 1,2 Miliar
3. SD Negeri Pasir Putih – Rp 500 Juta
4. SD Negeri Matanga – Rp 840 Juta
5. SD Negeri Tolise Tubono– Rp 614 Juta
6. SD Negeri Lantibung– Rp 619 Juta
7. SD Negeri Paisubebe – Rp 745 Juta
8. SD Negeri Alasan – Rp 915 Juta

Total kucuran dana ini bukan hanya angka, tetapi simbol kesungguhan Pemkab Banggai Laut dalam membangun pendidikan yang layak untuk kualitas SDM ke depannya.

Selain itu, langkah ini sekaligus menegaskan bahwa komitmen membangun manusia Banggai Laut dimulai dari pondasi paling dasar yaitu pendidikan.

Kepala Bidang Pendidikan Sekolah Dasar, Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Banggai Laut, Bobi H. Tona menuturkan, bahwa dari anggaran itu masing-masing sekolah melakukan beberapa jenis pekerjaan diantaranya pembangunan ruang kelas baru, perpustakaan, toilet hingga kantor sekolah. “Teknik pekerjaan dengan swakelola,” kata Kabid Bobi kepada wartawan.

Menurutnya dengan adanya program DAK ini, para kepala sekolah mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Kemendikdasmen melalui Bupati Banggai Laut.

Di tengah keterbatasan fiskal Banggai Laut, manuver Bupati Sofyan menjadi satu napas segar, sekaligus bukti bahwa di daerah pun bisa berhasil asal dipimpin oleh kepala daerah yang tahu cara bekerja dan menyuarakan kebutuhan masyarakat sampai ke pemerintah pusat.

Penulis : Nomo
Editor : –

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bacaan Lainnya

Kepala BPTD Sulteng Tantang Pemkab Banggai Laut Rintis Jalur “Segitiga Emas” Feri Rute Banggai Laut — Baturube — Kolonadale

14 Januari 2026 - 08:30 WITA

Kepala BPTD (Balai Pengelola Transportasi Darat) Kelas II Sulawesi Tengah Mangasi Sinaga diwawancarai awak media diatas Feri KMP Teluk Tolo pada lauching perdana penyebrangan Banggai-Paisu Lamo-Dungkean (Foto : Istimewa)

DPRD Apresiasi Langkah Pemda Hadirkan Rute Feri KMP Teluk Tolo Banggai–Paisu Lamo–Dungkean (PP)

13 Januari 2026 - 21:31 WITA

Anggota DPRD Banggai Laut ikut launching perdana Feri KMP Teluk Tolo rute Banggai-Paisu Lamo-Dungkean (Foto : Nomo/BanggaiTerkini)

Jemput Bola ke Pusat, Bupati Sofyan Audiensi bersama Pimpinan MPR RI dan Menteri PKP, Dorong Percepatan Pembangunan

13 Januari 2026 - 19:10 WITA

Mantap! Akses Antarwilayah Banggai Laut Makin Terkoneksi, Fery KMP Teluk Tolo Kini Layani Rute Labobo-Bangkurung

13 Januari 2026 - 10:59 WITA

Motif Utang Piutang, Berujung Penikaman

12 Januari 2026 - 06:56 WITA

Program Berani Cerdas Diperluas ke Jenjang S2 dan S3

10 Januari 2026 - 15:39 WITA

Rekomendasi Artikel di Sosial Budaya