Menu

Mode Gelap

Menu

Mode Gelap

Sulteng

Gubernur Rusdy Mastura Membesuk Mantan Gubernur Sulteng, H.B. Paliudju: Beliau Senior yang Berjasa

badge-check


					Gubernur Rusdy Mastura Membesuk Mantan Gubernur Sulteng, H.B. Paliudju Perbesar

Gubernur Rusdy Mastura Membesuk Mantan Gubernur Sulteng, H.B. Paliudju

BANGGAI TERKINI, Palu – Gubernur Sulawesi Tengah Rusdy Mastura, melakukan kunjungan ke rumah sakit RSUD Undata untuk membesuk Mayjen (Purn.) H.B. Paliudju, mantan Gubernur Sulawesi Tengah yang menjabat pada periode 1996-2001 dan 2006-2011. Kunjungan tersebut berlangsung pada Selasa, 7 Januari 2025.

Dalam momen yang penuh kehangatan tersebut, kedua sosok pemimpin yang terpaut usia lima tahun itu tampak akrab berbincang dan berbagi kenangan masa lalu. Kedatangan Gubernur Rusdy Mastura disambut dengan senyuman hangat dari H.B. Paliudju, yang merupakan seorang jenderal purnawirawan bintang dua.

Gubernur Rusdy Mastura menyampaikan rasa hormatnya kepada mantan Gubernur Sulteng tersebut.

“Beliau adalah senior saya yang banyak berjasa dalam membangun Sulawesi Tengah. Semoga beliau diberikan kesembuhan dan segera pulih”, ujar Gubernur Rusdy Mastura.

Sementara itu, H.B. Paliudju menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan Gubernur Rusdy Mastura dan doa yang diberikan. Ia juga berharap kunjungan ini menjadi contoh nyata bagi generasi mendatang, tentang pentingnya menjaga sisi kemanusiaan dan silaturahmi antar pemimpin daerah.

“Saya ucapkan terima kasih atas perhatian dan doanya, Pak Gubernur, semoga kita semua diberikan kesehatan”, ucapnya. (Pemprov Sulteng)

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Bacaan Lainnya

Presiden Prabowo Tegaskan Pasal 33 UUD 1945 sebagai Landasan Pembangunan untuk Kesejahteraan Rakyat

25 Juli 2025 - 11:10 WITA

Kesepakatan Perdagangan Indonesia-AS Jadi Landasan Hukum Aman untuk Transfer Data Pribadi

25 Juli 2025 - 11:01 WITA

Presiden Prabowo Luncurkan Logo dan Tema HUT RI ke-80 Tahun

24 Juli 2025 - 07:23 WITA

Ketua DPRD Patwan Kuba : Laut dan Pariwisata jadi Potensi Andalan Banggai Laut untuk Mandiri

23 Juli 2025 - 18:59 WITA

Mantap! Setujui Permintaan Bupati Sofyan, Kemenhub RI Tambah 3 Kali Seminggu Penerbangan ke Banggai Laut

23 Juli 2025 - 17:41 WITA

Banggai Laut Resmi Punya Tim Khusus Atasi Kejahatan Siber di Daerah

22 Juli 2025 - 21:27 WITA

Rekomendasi Artikel di Banggai Laut