BANGGAI TERKINI, Banggai – Dugaan praktik pungutan liar (pungli) mencuat di lingkungan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Banggai Laut.
Informasi yang dihimpun media BANGGAI TERKINI menyebutkan, setiap kali pencairan dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), terdapat potongan sebesar 2 persen yang diduga dilakukan oleh oknum di lingkungan dinas tersebut.

Beberapa sumber yang enggan disebutkan namanya dengan alasan keamanan mengungkapkan bahwa pemotongan itu bukan kejadian baru. Praktik tersebut bahkan disebut telah berlangsung secara sistematis setiap kali dana BOS dicairkan ke sekolah-sekolah penerima.
“Kami tidak bisa menolak, karena sudah seperti kewajiban tidak tertulis,” ungkap salah satu sumber terpercaya media ini.
Dugaan praktik tersebut menimbulkan keresahan di kalangan kepala sekolah dan bendahara sekolah. Pasalnya, dana BOS yang seharusnya digunakan sepenuhnya untuk menunjang kegiatan belajar-mengajar justru terpangkas oleh ulah oknum yang tidak bertanggung jawab.
Sementara itu, dikonfirmasi terpisah Kepala Dinas Dikpora Banggai Laut, Jenni Manyunya, membantah telah memerintahkan pemotongan dana BOS sebesar 2 persen. Ia menegaskan tidak mengetahui adanya praktik tersebut dan mengaku tidak pernah memberikan instruksi pemotongan dalam bentuk apa pun.
“Saya tidak pernah memerintahkan pemotongan dana BOS. Kalau memang ada yang melakukan, itu tanpa sepengetahuan saya,” ujar Jenni singkat kepada wartawan di ruangannya, Rabu (8/10/2025).
Namun, pernyataan itu justru memunculkan pertanyaan besar bagaimana mungkin seorang kepala dinas tidak mengetahui aktivitas mencurigakan di bawah kendalinya sendiri?
Pernyataan Kepala Dinas Jenni justru memantik sorotan baru terhadap lemahnya pengawasan internal di tubuh Dikpora. Ketidaktahuan atas dugaan pungli yang terjadi di bawah jajarannya mencerminkan indikasi lemahnya kontrol dan kepemimpinannya dalam mengelola institusi pendidikan daerah.
Disisi lain dengan adanya dugaan pungli ini tentu membuka tabir secara terang-benderang bahwa sistem yang berjalan selama ini di tubuh dikpora Banggai Laut perlu dievaluasi secara total.
Penulis : Nomo
Editor : –













